Pengikut

Kamis, 09 April 2020

Membaca Adalah Kebutuhan


Penulis :Edi Syahputra.H


Membaca Adalah Kebutuhan

Kebutuhan adalah sesuatu yang harus dipenuhi supaya kehidupan manusia tersebut dapat dijalankan. Dengan kata lain bahwa kebutuhan adalah suatu yang tidak ada tawar menawar untuk dipenuhi. Berpijak pada definisi tersebut sangat tampak bahwa setiap manusia bahwa memiliki kebutuhan dan menuntut manusia untuk memenuhinya. Tidak hanya itu saja,  kebutuhan juga dapat bersifat sentral yaitu membuat manusia dapat melakukan eksistensinya dengan baik dan benar. Di tunjukkan untuk memperjelas, dalam tulisan ini akan diarahkan untuk bidang pendidikan yang beresensikan aktifitas yang wajar.

Terkait belajar itulah, sebenarnya memuat nilai etis yaitu kewajiban hakiki yang harus dilakukan oleh manusia supaya membuat hidupnya menjadi berarti. Hanya saja pada kenyataannya membaca belumlah menjadi aktifitas yang memadai dianggap penting oleh manusia. Untuk itu dalam tulisan ini akan diarahkan untuk bagaimana menjadikan membaca sebagai kebutuhan manusia. Spesifiknya yaitu bagaiman menjadikan membaca sebagai aktifitas yang menyenangkan dan harus dilakukan supaya hidup menjadi penuh warna, keindahan dan kebijaksanaan.

Mengapa, karena melalui membaca manusia akan mampu mengubah perilaku dari yang tidak benar menjadi benar adanya dan hal ini konsisten sepanjang manusia masih bernafas.  Pertanyaannya adalah bagaimana menjadikan membaca sebagai kebutuhan? Untuk itu dalam tulisan ini akan dipaparkan beberapa teknis yang dapat dijadikan cara konkrit. Pertama adalah sadarilah bahwa membaca merupakan salah satu cara untuk membuka cakrawala berpikir sehingga mampu membuat pertimbangan yang rasional. Mengapa kesadaran penulis menaruhnya pada solusi pertama karena tanpa didukung kesadaran maka setiap perilaku hanyalah bersifat sementara saja dan tidak permanen. Oleh karena itu, usaha menumbuhkan kesadaran sebenarnya merupakan prioritas tertinggi dalam dunia pendidikan sehingga manusia dapat melaksanakan eksistensinya dengan keteguhan jiwa.  Dan tentu saja semua itu diarahkan untuk mencapai tujuan hidup yang membuat manusia menjadi berarti.

Kedua adalah disiplin membaca dan hal ini janganlah diartikan sebagai suatu kegiatan yang membosankan melainkan cukuplah dengan membaca  setiap hari lima menit hingga sepuluh menit. Hal ini penting supaya pada awalnya belajar membaca menjadi aktifitas yang luar biasa. Namun untuk mempertahankan kebiasaan membaca menjadi aktifitas yang luar biasa menyenangkan maka perlu ditingkatkan seiring berjalannya waktu. dengan demikian, diharapkan dua cara ini dapat membawa perubahan pada perilaku orang supaya dapat menjadikan membaca sebagai kebutuhan hidup yang hakiki.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar